Selain jantung, paru-paru juga merupakan organ tubuh yang sangat penting sebagai alat pernapasan. Manusia memiliki sepasang paru-paru yang terletak di dalam rongga dada. Di dalam paru-paru, saluran pernapasan berabang-cabang dan tiap-tiap ujungnya berakhir pada gugus kantong udara. Pada kantong-kantong udara inilah tempat pertukaran gas oksigen (O2) dan karbondioksida (CO2).
· Paru-paru terbungkus oleh selaput tipis dan licin yang disebut pluera.
· Selaput licin memungkinkan paru-paru dapat bergerak pada waktu kita bernafas, tanpa menimbulkan kerusakan ke dua paru-paru itu.
· Semua sel tersebut kia membutuhkan oksigen untuk hidup dan tumbuh.
· Oksigen diperoleh dari udara pada waktu bernafas.
· Paru-paru bertugas menyerap oksigen .
· Oksigen dari udara dipindahkan ke dalam darah dan diangkut ke seluruh tubuh.
· Gas yang di lepaskan dalam proses pernafasan manusia adalah karbondioksida (CO2)
· Udara yang masuk melalui hidung mengakibatkan manusia dapat mencium bau.
· Aliran udara yang melalui tenggorokan digunakan untuk menghasilkan suara, sehingga kita dapat berbicara.
· Pernafasan menghasilkan sejumlah air dalam sistem tumbuh untuk membantu mengurangi panas tubuh.